Menu

Mode Gelap
Otorita IKN Selenggarakan Bird Race Pertama di Kalimantan untuk Perkenalkan Keanekaragaman Hayati IKN Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025 Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025 Lantik Pengurus LPTQ Muara Jawa, Sunggono : Gunakan Kesempatan Ini Untuk Mencetak Insan Qur’ani

BERITA DAERAH · 27 Mei 2024 13:17 WITA ·

Tingkatkan Perekonomian Masyarakat, Pemerintah Kecamatan Samboja Maksimalkan Wisata Pantai


 Camat Samboja, Damsik.(kutaipanrita.id) Perbesar

Camat Samboja, Damsik.(kutaipanrita.id)

KUTAIPANRITA.ID – Samboja merupakan salah kecamatan yang terletak di wilayah pesisir Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dengan luas wilayah mencapai 1.045 Km².

Sebagai daerah yang terletak di wilayah pesisir, Samboja memiliki pantai yang berpotensi menarik para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Untuk memberdayakan masyarakat, Pemerintah Kecamatan Samboja membentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) yang dipercayakan mengelola dan mengkoordinir destinasi wisata pantai di daerah tersebut.

“Kami dukung dan fasilitasi terkait wisata pantai. Kalau untuk pengelolaannya kami serahkan kepada  kawan-kawan Pokdarwis,” ucap Camat Samboja, Damsik.

Dalam hal itu, Damsik menilai bahwa wisata pantai di Samboja akan mendongkrak perekonomian khususnya masyarakat di sekitar.

Dengan memberikan fasilitas yang dibutuhkan, Pemerintah Kecamatan Samboja menginginkan wisata pantai dapat terkelola secara profesional.

“Dari Kecamatan sendiri kami mengupayakan memberikan fasilitas terbaik yang dibutuhkan, agar pemanfaatan pantai sebagai objek wisata dapat maksimal,” terang Damsik.

Menurut Damsik, objek wisata pantai yang terkelola dengan baik dapat berdampak pada berkurangnya angka pengangguran.

Hal itu dikarenakan, masyarakat dapat memanfaatkan situasi tersebut seperti berjualan di tepi pantai, menjadi pemandu wisata, tukang parkir hingga kegiatan positif lainnya.

Damsik juga berharap, dengan memaksimalkan sektor pariwisata khususnya wisata pantai dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat khususnya peningkatan perekonomian.

“Kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk kesejahteraan masyarakat,” singkatnya.(adv/diskominfo_kukar/in/fz)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

17 Februari 2025 - 08:15 WITA

Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu

16 Februari 2025 - 09:15 WITA

Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025

16 Februari 2025 - 08:15 WITA

Lantik Pengurus LPTQ Muara Jawa, Sunggono : Gunakan Kesempatan Ini Untuk Mencetak Insan Qur’ani

16 Februari 2025 - 07:15 WITA

Tarik Minat Negara Sahabat, Kepala Otorita IKN Akan Bantu Ajukan Fasilitas Lahan Gratis untuk Pembangunan Kantor Kedutaan di Diplomatic Compound IKN sebelum 2028

15 Februari 2025 - 18:15 WITA

Kepala Otorita IKN Ajak Duta Besar Negara Sahabat dan Siswa SD Menanam Pohon di IKN

15 Februari 2025 - 07:15 WITA

Trending di BERITA DAERAH