Menu

Mode Gelap
Otorita IKN Selenggarakan Bird Race Pertama di Kalimantan untuk Perkenalkan Keanekaragaman Hayati IKN Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025 Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025 Lantik Pengurus LPTQ Muara Jawa, Sunggono : Gunakan Kesempatan Ini Untuk Mencetak Insan Qur’ani

BERITA DAERAH · 27 Mar 2024 14:00 WITA ·

Dispora Kukar Gelar Festival Kreatif Pemuda Ramadhan 2024


 Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kutai Kartanegara Aji Ali Husni memberikan keterangan terkait Festival Kreatif Pemuda Ramadhan 2024.(kutaipanrita.id) Perbesar

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kutai Kartanegara Aji Ali Husni memberikan keterangan terkait Festival Kreatif Pemuda Ramadhan 2024.(kutaipanrita.id)

KUTAIPANRITA.ID – Guna menggali potensi dan kreativitas pemuda maupun komunitas di Kutai Kartanegara (Kukar), Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kukar menggelar Festival Kreatif Pemuda Ramadhan (FKPR) ke -1 Tahun 2024, pada Selasa (26/3/2024) malam.

Kegiatan yang berlangsung di Halaman Parkir Pendopo Odah Etam Tenggarong ini, dilaksanakan dari 26 hingga 30 Maret 2024 yang berkolaborasi dengan Perkumpulan Pemuda Digital Nusantara (PPDN) Kutai Kartanegara.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar Aji Ali Husni mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi dan kreativitas para pemuda maupun komunitas yang ada di Kukar, sehingga hal tersebut akan menjadi program dari Dispora Kukar dalam melakukan pembinaan dan pendampingan terhadap kreativitas yang dimiliki oleh pemuda.

“Kenapa kegiatan ini dilaksanakan, kami ingin mengajak banyak komunitas pemuda di Kukar yang memiliki kreativitas dan kemampuan yang luar biasa, dan harus di bina dan di dampangi oleh pemerintah secara berkelanjutan,” terang Aji Ali Husni.

“Makanya ini bagian yang perlu harus kita lakukan awal, bagaimana kita menggali dan berdiskusi terhadap kreativitas yang di miliki oleh komunitas dalam kegiatan ini, nanti akan dijadikan program dari Dispora Kukar untuk dilakukan pembinaan,” sambung Aji Ali Husni.

Aji Ali Husni juga menegaskan, kehadiran Dinas Pemuda dan Olahraga Kutai Kartanegara dalam kegiatan ini tentunya ingin menggali kemampuan dan kreativitas para pemuda maupun komunitas. Sehingga kedepannya akan menjadi program unggulan dari Dispora Kukar.

“Apa yang disampaikan bapak Bupati tadi, bahwa kita tidak bisa lagi bekerja dengan monoton. Kita harus bagaimana melaksanakan program pemerintah khususnya di bidang pemuda dan olahraga ini, bisa lebih kreatif dan sesuai keinginan maupun kebutuhan pemuda,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, Aji Ali Husni berharap agar kreativitas dan kemampuan para pemuda maupun komunitas lebih berkembang dan maju, sehingga menjadikan Kutai Kartanegara sebagai wadah lumbung pemuda yang berprestasi di berbagai bidang.

“Harapan kami prestasi pemuda, tidak hanya prestasi di bidang olahraga saja. Jadi program kami adalah meningkatkan prestasi pemuda Kutai Kartanegara, untuk menunjukan ke level lebih tinggi baik di provinsi maupun nasional,” pungkasnya.(adv/diskominfo_kukar/and/rz)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

17 Februari 2025 - 08:15 WITA

Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu

16 Februari 2025 - 09:15 WITA

Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025

16 Februari 2025 - 08:15 WITA

Lantik Pengurus LPTQ Muara Jawa, Sunggono : Gunakan Kesempatan Ini Untuk Mencetak Insan Qur’ani

16 Februari 2025 - 07:15 WITA

Tarik Minat Negara Sahabat, Kepala Otorita IKN Akan Bantu Ajukan Fasilitas Lahan Gratis untuk Pembangunan Kantor Kedutaan di Diplomatic Compound IKN sebelum 2028

15 Februari 2025 - 18:15 WITA

Kepala Otorita IKN Ajak Duta Besar Negara Sahabat dan Siswa SD Menanam Pohon di IKN

15 Februari 2025 - 07:15 WITA

Trending di BERITA DAERAH