KUTAIPANRITA.ID – Kaltim Creative Hub yang saat ini tengah dibangun di eks bandara temindung, berlokasi di Jalan Pipit Samarinda, digadang – gadang akan menjadi salah satu pusat souvenir kriya di kaltim.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Bidang Ekraf Dinas Pariwisata Kaltim, Awang Khalik. Dirinya menyampaikan bahwa dengan meningkatnya potensi wisatawan maupun pendatang di Kalimantan Timur, maka perlu adanya penigkatan kualitas juga dalam segi souvenir karena hal ini dapat memberikan kesan mendalam bagi konsumen maupun orang lain tatkala mereka membawanya kembali ke kampungnya.
“Kalau memang temindung creative hub itu nanti, maka itu akan menjadi tempat baru wadah baru untuk temen2 dari luar kota untuk menjajal khas kaltim,” ujarnya.
Peningkatan kualitas yang dimaksud yakni adalah berbagai pendekatan pemasaran yang lebih diperhatikan lagi. Tak dapat dipungkiri seiring dengan perkembangan zaman diperlukan adanya pembaharuan terutama dari segi pemasaran agar lebih dapat menarik minat pembeli.
Produk yang dihadirkan di Creative Hub nantinya akan mentaati berbagai standar baru untuk meningkatkan target pemasaran, mulai dari pembaharuan kualitas pengemasan yang akan dibuat lebih modern, tagline yang memikat dan khas untuk turut mengenalkan seni kriya khas Kaltim, hingga harga yang pastinya juga akan disesuaikan dengan kualitas yang diberikan.
“Mulai dari souvenir, kuliner itu nanti kita tata dengan bagus bagaimana pengemasan, bagaimana tagline, harga artinya ini memang kita perhatikan terus sesuai dengan kekinian,” tutupnya.(adv/disparkaltim/al/fz)