KUTAIPANRITA.ID – Kecamatan Kota Bangun, Kutai Kartanegara (Kukar), saat ini memiliki 2 objek wisata unggulan yang menjadi fokus Pemerintah Kecamatan Kota Bangun untuk dikembangkan.
Wisata yang dimaksud adalah Danau Tanjung Serai dan Wisata Desa Pela. Dimana kedua destinai wisata tersebut ramai dikunjungi oleh pelancong dari berbagai wilayah di Kaltim, terutama di hari libur atau weekend day.
Untuk kedua objek wisata tersebut, saat ini dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) yang telah mengantongi beragam prestasi.
“Kalau Pokdarwis Desa Pela itu prestasinya sudah sampai tingkat nasional tahun 2023,” ungkap Sekretaris Camat Kota Bangun, Abdul Karim, Jumat (31/5/2024).
Dalam hal itu, Abdul Karim juga selalu menekankan kepada seluruh Pokdarwis yang ada di Kecamatan Kota Bangun, agar dapat mengelola objek-objek wisata yang ada dengan baik.
Sehingga hasilnya, seluruh objek wisata desa di Kecamatan Kota dapat berjalan dengan baik dan ramai pengunjung.
Tak hanya itu, Pemerintah Kecamatan Kota Bangun juga terus memberikan imbauan dan arahan kepada pemangku kepentingan di seluruh desa untuk berkolaborasi memaksimalkan potensi wisata yang ada.
“Kami selalu mengimbauan dan memberikan arahan kepada seluruh desa yang ada di Kota bangun untuk memperhatikan potensi wisata dan bersama-sama mengelolanya,” jelas Abdul Karim.
Abdul Karim juga mengakui, dengan adanya objek wisata serta manajemen yang baik, perekonomian masyarakat di Kecamatan Kota Bangun ikut menerima manfaatnya, terutama bagi para pelaku usaha yang jualannya selalu laris dibeli oleh para wisatawan yang berkunjung.
Abdul Karim juga berharap, agar seluruh objek wisata yang ada di Kecamatan Kota Bangun selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, sehingga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kukar.
“Harapannya bukan hanya sekarang saja ramainya, tapi terus-menerus sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat khususnya di Kecamatan Kota Bangun,” tutup Abdul Karim.(adv/diskominfo_kukar/in/fz)